Hidup ini tanpa motivasi akan menjadi hidup yang tidak bergairah. Memberi motivasi kepada orang lain lebih mudah kita lakukan. Namun terkadang, sulit bagi diri kita sendiri untuk tetap termotivasi agar kita dapat mencapai apa yang menjadi tujuan dan kesuksesan kita.
Teknik agar kita selalu ingat dan mampu memotivasi diri sendiri disaat kita perlu untuk membangkitkan motivasi untuk mencapai tujuan dan kesuksesan kita adalah sebagai berikut.
- Pikirkan dulu hasil yang akan didapat. Mungkin Salah satu alasan kita kehilangan motivasi karena kita lupa hasil dari kegiatan atau aktifitas yang kita lakukan. Karena itu bila kita merasa kita tidak ingin melanjutkannya atau gampangannya udah mau nyerah dan putus asa, maka ingatlah hasil akhir yang akan kita peroleh setelah menyelesaikannya. Salah satu faktor utama untuk tetap menjaga motivasi dalam diri kita adalah hasil yang akan didapat. Biasanya Anda ingin ikut suatu kegiatan jika sudah nyaman atau menyenangkan.
- Bantuan dari orang lain / Pesaing. Terkadang teman-teman dan keluarga dapat menjadi motivator bagi kita. Memilih seseorang dari mereka yang benar-benar dapat membangkitkan semangat kita dan kita tetap bergerak maju kedepan. Menjadikan orang ini sebagai pribadi yang membawa kita termotivasi dan membiarkan mereka tahu bahwa kita mengandalkan mereka untuk tetap bergerak dan memotivasi kita. Pastikan untuk memilih orang yang sabar menuntun kita, penuh dengan energi dan membangkitkan jiwa serta membakar api motivasi dalam diri kita, hingga kita akan selalu termotivasi untuk melakukan sesuatu apa yang perlu kita lakukan.
- Faktor Kegagalan masa lampau. Kegagalan di masa lampau merupakan hal yang penting untuk melecut / memotivasi semangat kita untuk lebih baik lagi di masa mendatang. Selain itu, hal ini juga dapat membuat kita tak akan lagi mengulang kegagalan yang di masa lampau.
- Selalu ada niatan untuk berusaha lebih baik lagi dari sebelumnya.
- Tetap berpikir realistis (kenyataan) dan selalu tahu batas diri kita.
Terinspirasi dari:
http://www.handokotantra.com/teknik-memotivasi-diri-agar-sukses.html
Terinspirasi dari:
http://www.handokotantra.com/teknik-memotivasi-diri-agar-sukses.html
No comments:
Post a Comment